Bahasa Inggris saya sudah lumayan bagus, kenapa harus ambil CDE?
Inggris menjadi bahasa resmi dibanyak disektor industri, pendidikan, serta organisasi internasional seperti PBB, WHO, UNICEF, dll. Lulusan CDE tidak hanya mampu berbicara menggunakan bahasa yang benar, tetapi juga dengan pemahaman budaya, skill bercerita dalam konteks bisnis, laporan, maupun fiksi dengan menggunakan media digital, data, dan etika berkomunikasi lintas budaya yang lebih baik.
Disamping itu, melalui kemampuan bahasa Inggris aktif dan kebiasaan membaca serta mengkritisi teks, menulis kreatif, serta penguasaan keilmuan lintas disiplin seperti Teknologi Informasi, Psikologi, User Experience (UX), dan lainnya, lulusan CDE memiliki peluang karir yang luas, peluang melanjutkan pendidikan berskala internasional, dan wawasan untuk mengembangkan usaha.
Jadi, kalau bahasa Inggris kamu sudah baik, itu merupakan modal yang bagus untuk memperdalamnya melalui kemampuan- kemampuan teknis storytelling, pelaporan dan penulisan berbasis digital, serta pemahaman komunikasi lintas budaya yang dibutuhkan dunia kerja global. Kalau belum pede-pede banget, yuk maksimalkan pembelajaran 2 tahun diawal biar kamu tambah menyala profisiensi Inggrisnya!